Jika paket AppleCare Anda tidak dapat ditemukan

Pelajari tindakan yang dapat dilakukan jika Anda tidak dapat menemukan paket AppleCare untuk perangkat Apple Anda.

Saat Anda membeli perlindungan AppleCare untuk perangkat Anda, paket tersebut biasanya akan terdaftarkan secara otomatis. Informasi tentang paket dapat ditemukan saat Anda memeriksa perlindungan secara online atau di perangkat dengan membuka Pengaturan > Umum > AppleCare & Garansi.

Jika paket AppleCare tidak dapat ditemukan, pertimbangkan situasi berikut.

Paket AppleCare berulang mungkin tidak tertaut ke Akun Apple Anda

Saat Anda masuk ke Akun Apple dan membeli paket AppleCare sebagai langganan dari Apple, langganan tersebut akan otomatis dikaitkan dengan Akun Apple Anda. Paket AppleCare dapat ditemukan di perangkat melalui Pengaturan > [Akun Apple Anda] > Langganan, atau secara online di daftar langganan Akun Apple Anda.

Jika Anda masuk ke Akun Apple di perangkat dan tidak dapat menemukan paket AppleCare, Anda mungkin perlu menyelesaikan pengaturan paket AppleCare dengan menautkan paket ke Akun Apple. Mungkin Anda juga harus menerima syarat dan ketentuan untuk Akun Apple Anda.

Menyelesaikan pengaturan paket AppleCare di perangkat Apple

  1. Buka Pengaturan > Umum > AppleCare & Garansi, lalu temukan perangkat Anda

  2. Pilih perangkat tercantum yang menampilkan pesan “Selesaikan Pengaturan AppleCare+”.

  3. Ikuti petunjuk di perangkat untuk menyelesaikan pengaturan paket AppleCare.

  4. Kemudian, pilih “Tautkan Paket ke Akun Apple Anda” untuk menautkan paket Anda.

Menyelesaikan pengaturan paket AppleCare secara online

Buka Dukungan Saya untuk menautkan paket AppleCare ke Akun Apple

Paket AppleCare berulang Anda mungkin tertaut ke Akun Apple lain

Jika paket AppleCare Anda dibeli menggunakan Akun Apple lain, paket Anda mungkin tertaut ke akun tersebut.

Masuk ke Akun Apple tersebut untuk menemukan paket AppleCare

Metode pembayaran Anda tidak dapat digunakan untuk membayar tagihan berulang paket AppleCare

Jika Apple tidak dapat menerima pembayaran berulang paket AppleCare Anda melalui metode pembayaran yang tersimpan, perlindungan Anda mungkin akan dibatalkan. Sebelum paket dibatalkan, Anda dapat memperbarui metode pembayaran untuk paket AppleCare di perangkat Anda. Pelajari cara mengubah atau memperbarui metode pembayaran Akun Apple

Jika paket dibatalkan, Anda dapat memeriksa apakah produk Anda memenuhi syarat untuk mendapatkan perlindungan AppleCare baru.

Jika paket AppleCare masih tidak dapat ditemukan di perangkat Anda

Jika paket AppleCare masih tidak dapat ditemukan atau tidak dapat ditautkan ke perangkat, hubungi Dukungan Apple untuk meminta bantuan.

Detail berikut mungkin berguna saat Anda menghubungi kami:

Tanggal Dipublikasikan: